Kamis, 23 Desember 2010

Semuanya Indah Bila Bersama

"Teman"....kalian tentu sering mendengar sebutan itu.
yup "Teman" seseorang yang bisa kita anggap orang terbaik, sahabat bahkan lebih dari itu yaitu saudara.
Teman memberikan cerita, dari saat pertama kali bertemu, berkenalan, bercerita, melakukan hal bersama...
meskipun terkadang salah faham itu datang, emosi dan kekesalan itu hadir tapi sebenarnya itu hanya sebagian kecil dibandingkan indahnya pertemanan itu. dikelilingi teman-teman,. kita seharusnya bisa belajar mengerti watak dan karakter masing-masing, karena gak semuanya sama. Masing-masing memiliki sifat yang merupakan prinsip hidupnya, dan pertemanan harus dapat menyatukan prinsip-prinsip itu bukan memaksa untuk menyamakannya. 
begitu pun saya..
saya perantauan di sini, jauh dari orang tua dan saudara. Saya cuma punya teman yang saya harapkan bisa jadi pengganti keluarga yang gak bisa aku temui di sini. saya bersyukur punya banyak teman yang baik sama saya, saya udah menggaggap mereka sebagai saudara. dan memang dalam pertemanan itu perbedaan prinsip itu pasti ada...saya selalu belajar memahami karakter dari teman-teman saya meskipun terkadang semuanya gak sejalan sama karakter saya sndri. tapi hal itu gak saya jadikan sebagai hal pembeda. saya selalu berusaha mengerti dan menjaga semuanya agar tetap baik tanpa harus mencampur adukkan prinsip-prinsip itu. saya memang gak tau apa penilaian mereka terhadap diri saya..yang pasti saya selalu berusaha jadi teman yang baik buat mereka.
hmm...ya  memang pastinya tidak semua orang suka sama saya, saya tau itu. karena mungkin ada hal yang tidak bisa mereka terima dari saya sehingga tidak bisa menempatkan saya sama seperti yang lainnya. saya mengerti. tapi sebenarnya aku tetap menganggap mereka teman - teman sayang. saya sayang mereka. dan berharap suatu saat yang kurang baik itu akan menjadi baik seiring berjalannya waktu.




0 komentar:

Posting Komentar